| Infomasi Bisnis | Video Tutorial | Tips Bisnis | Bedah Peluang Usaha |

edoms

Adsense

Ini Dia Langkah Praktis Membangun Bisnis Untuk Anda

tips bisnis

TIPS BISNIS - Membangun Bisnis. Meskipun sekarang ini sudah cukup banyak kita temukan berbagai lembaga akademis yang menawarkan kelas-kelas kewirausahaan, seperti cara bisnis online, cara bisnis pakaian, atau cara membangun bisnis rumana, namun tetap saja ada beberapa hal mengenai kewirausahaan yang tidak dapat dipelajari di kelas manapun. Ada beberapa prinsip dasar yang bisa Anda gunakan, tapi masalahnya adalah bahwa dunia kewirausahaan ini sangat dinamis dan berubah begitu cepat sehingga tidak bisa diikuti secara akademik.


Para pengusaha sukses umumnya merupakan orang-orang yang selalu penuh semangat untuk selalu belajar, dan melihat perubahan pasar yang cepat bukan sebagai masalah, tapi lebih sebagai kesempatan bagi mereka untuk menjadi yang terdepan.

Dari sudut pandang praktis, ada banyak cara untuk belajar tentang perubahan bisnis, dan peluang-peluang yang mungkin bermunculan setiap saat. Berikut adalah enam langkah yang dapat dimanfaatkan oleh setiap pengusaha untuk terus bisa membangun bisnisnya:

1. Berkomunikasi dengan rekan-rekan yang telah lebih dulu berbisnis.

Istilah umum untuk ini adalah "jaringan", dan itu artinya selain berbicara, Anda juga harus belajar untuk mendengarkan, karena umumnya banyak pelaku bisnis yang selalu ingin berbicara tentang ide-ide terbaru mereka, namun mereka gagal untuk mendengarkan. Anda tidak akan belajar apa-apa dengan hanya berbicara. Pengusaha sukses suka berbagi. Bicaralah, tapi jangan lupa untuk mendengar.

2. Lakukan riset dari kisah-kisah sukses saat ini.

Saat ini internet adalah sumber informasi yang jauh lebih baik dari perpustakaan atau universitas manapun, karena internet sangat mungkin untuk mengikuti berbagai perubahan secara up to date secara menarik. Luangkan waktu Anda setiap hari untuk menyimak blog favorit Anda dan juga mereka yang menjadi influence Anda, Lanjutkan dengan aktifitas tesebut dengan jejaring sosial untuk memperluas kontak offline pribadi Anda.

3. Cari mentor bisnis, yang juga sekaligus teman.

Seorang mentor adalah seseorang yang akan memberitahu mengenai apa yang Anda perlu dengar, sementara teman akan memberitahu mengenai apa yang ingin Anda dengar. Sebenarnya, Anda memang perlu keduanya, namun Anda juga harus biasa membedakan mana yang perlu Anda dengar dengan apa yang ingin Anda dengar. Banyak pengusaha mendapat keuntungan dari berbagi dan berdiskusi mengenai ide-ide mereka dengan orang lain.

4. Jangan berhenti mencari peluang.

Fokus pada peluang yang sesuai dengan kebutuhan Anda saat ini, karena Anda tidak pernah tahu terlalu jauh ke depan.

5. Menjadi relawan untuk membantu organisasi yang berkaitan dengan minat Anda.

Tidak ada cara yang lebih baik untuk memperluas perspektif Anda sekaligus memahami realitas bisnis dibanding dengan bekerja di lingkungan di mana di situ banyak ditemukan motivasi yang positif. Anda bisa mendapatkan banyak pengalaman juga pembelajaran tanpa adanya komitmen jangka panjang dan biaya yang besar.

6. Mulailah bisnis kecil Anda sendiri.

Hampir setiap pelaku bisnis memulai bisnisnya modal seadanya alias biaya rendah, alat pembuatan website gratis dan biaya-biaya rendah lainnya. Sebagai pelaku bisnis pemula yang baru memulai bisnis, Anda memang perlu untuk memperkecil resiko-resiko sebelum Anda pertaruhkan semuanya untuk mimpi besar Anda.

Memulai bisnis baru dan inovatif bukan proses yang terstruktur. Jika Anda adalah salah satu dari orang-orang yang gemar untuk belajar, hingga terkadang Anda rela menghabiskan beberapa minggu setiap tahun untuk mengikuti kelas-kelas tertentu untuk mengejar ketinggalan, mungkin dunia bisnis bukanlah dunia yang cocok untuk Anda.

Ada baiknya Anda memeriksa kembali motivasi Anda untuk menjadi seorang pengusaha. Jika Anda melihatnya sebagai jalan untuk mendapatkan uang dengan mudah atau sebagai pelarian dari tekanan pekerjaan atau keluarga, mungkin sudah saatnya untuk mengakui apapun itu, tidak ada hal datang dengan mudah jika hati Anda tidak ada di dalamnya.

"There is no substitute for doing what you love, and loving what you do." Setelah Anda belajar untuk mencintai belajar, Anda juga bisa menjadi pengusaha sukses.

Semoga bermanfaat. Amin..

0 komentar:

Post a Comment